Minggu, 29 Juni 2014

Aku Ingat

 
 
TENTANG DEBAT CAWAPRES MALAM INI
29 JUNI 2014

Aku ingat Desa Boto Putih di puncak gunung di Kabupaten Trenggalek.
Aku ingat seorang anak kecil trauma berjalan selama 4 jam dari rumah menuju sekolah dan kembali berjalan ke rumah selama 4 jam karena tidak ada satupun guru yang hadir hari itu.
Aku ingat dengan beraninya anak itu berkata ke orang tuanya "aku tidak mau sekolah, aku mau membantu Bapak mengarit."
Aku ingat seorang anak SD mengendarai sepeda motor dewasa menuju sekolah.
Aku ingat tidak ada keceriaan sama sekali dari anak-anak wanita usia sekolah karena orang tua akan menikahkan mereka bahkan sebelum dinyatakan TAMAT dari SEKOLAH DASAR.

AKU INGAT PERWAKILAN DARI INSPEKTORAT KEMENDIKBUD MENGATAKAN "kami tidak mampu mengawasi penggunaan anggaran pendidikan di tingkat daerah." dalam sebuah acara Indonesia Anti Corruption Forum padahal 20% dari total APBN saat ini mencapai angka 300 Trilliun lebih.



Aku ingat tidak ada PEMERINTAH hadir di sana.
Aku ingat tidak ada PEMERINTAH hadir di sana.


AKU MALU ADA DI DALAMNYA...